Friday, March 27, 2009

Para Sufi Maroko

At-Tasyawwuf Ila Rijal at-Tashawwuf, buku yang bercerita tentang 277 sufi Maroko. Kitab ini ditulis oleh Abi Ya'qub Yusuf Bin Yahya at-Tadili yang terkenal dengan sebutan Ibnu Az-Zayyat; ditahqiq oleh Ustadz Ahmad Taufiq, Menteri Wakaf Maroko yang sekarang masih menjabat.

Di bagian awal, buku ini berbicara tentang wali, ciri-cirinya, kekeramatan, semuanya disertai hadits-hadits yang banyak diriwayatkan oleh al-Bukhari.

Sebagaimana semacam semboyan yang terkenal, "Timur adalah negeri para Nabi dan Barat (Maroko) adalah negeri para wali", maka bagi mereka yang ingin mengenal lebih dekat para wali di Maroko abad 5-7 H, buku ini menjadi bacaan wajib.

No comments: